Kamis, 30 Oktober 2008

SELAMAT DATANG

Para rekan guru sains di seluruh Indonesia,

Di halaman ini kami akan memandu Anda untuk membuat account email, di Yahoo ataupun di G0ogle.
Selamat mengikuti.

CARA MEMBUAT EMAIL YAHOO

Ada dua buah email yang perlu kita kuasai untuk keperluan organisasi kita, yaitu : Yahoo (untuk keperluan membuat account Yahoo Groups dan Messanger) dan Google (untuk keperluan pembuatan Blog).

CARA MEMBUAT ACCOUNT EMAIL DI YAHOO.CO.ID :
(Sangat mudah karena sudah berbahasa Indonesia)
1. Setelah masuk ke Internet Explorer, ketikkan : mail.yahoo.co.id pada menu address.
2. Lalu, carilah tulisan daftar di kanan atas dan klik
3. Lalu isilah kolom yang tersedia berupa data diri
Data yang ditulis disana tidak harus data yang sesungguhnya. Bisa saja direkayasa.
Semuanya harus diisi, kecuali email alternatif (boleh dikosongkan).
Jangan lupa untuk mencatat alamat email dan password Anda !
Jangan lupa untuk memberi tanda centang pada Anda setuju ?
4. Setelah semua data disini, klik buat akun saya.
5. Setelah itu akan muncul halaman, carilah tulisan lanjutkan di sebelah kanan atas.
6. Halaman berikutnya yang akan muncul adalah halaman utama yahoo.mail.
Kini Anda siap untuk menulis email kepada agsi@gmail.com

CARA MENGIRIM EMAIL :
1. klik tulis (terletak di sebelah kiri atas)
2. Akan muncul tulisan kepada. Ketikkan alamat email yang ingin Anda tuju, misalnya : agsipusat@gmail.com
3. Lalu tuliskan topiknya : misalnya : Masukan untuk Ketua Umum
4. Berikutnya silahkan Anda mengetikkan pesan di tempat yang sudah disediakan.
5. Apabila semuanya sudah selesai, silahkan klik kirim yang bisa ditemukan di kiri bawah atau kiri atas.
6. Email Anda sudah terkirim. Selamat !

CARA MENGIRIM EMAIL DIMULAI DARI AWAL
1. Hidupkan komputer, lalu carilah internet explorer
2. Setelah sampai di halaman internet explorer ketikkan : mail.yahoo.co.id
3. Setelah masuk ke halaman utama Yahoo Indonesia, isikan alamat email Anda di ID Yahoo ! (letaknya di sebelah kanan). Misalnya alamat email Anda : satudua@yahoo.co.id, maka penulisannya cukup dengan : satudua, setelah itu tuliskan juga sandinya.
4. Setelah itu Anda akan masuk ke halaman utama Yahoo.Mail.
5. Langkah berikutnya, silahkan ulangan pada langkah CARA MENGIRIM EMAIL diatas !

Membuat Email Google

Mohon bersabar

Welcome ...

Selamat datang para anggota AGSI di seluruh Indonesia.

Kemajuan asosiasi kita tentu saja sangat ditentukan oleh frekuensi aktivitas kita dalam berinteraksi di dalam blog kita ini.
Di bagian kiri dari halaman ini bisa ditemukan beberapa tips yang berkaitan dengan pembuatan email baik di Yahoo maupun di Google. Yahoo dan Google adalah perusahaan yang menyediakan jasa email.

Selamat mengikuti,


ASOSIASI GURU SAINS INDONESIA
Jl. Diponegoro No. 12, Bandung 40115
Email : agsipusat@gmail.com
YM : agsiindonesia